Aplikasi Rumah Sakit Online dengan Fitur Navigasi

  • Business
  • Aplikasi Rumah Sakit Online dengan Fitur Navigasi
Aplikasi Rumah Sakit

Rumah sakit dewasa ini semakin canggih karena mulai menggunakan teknologi seperti aplikasi rumah sakit. Fitur-fitur yang ditawarkan juga sangat beragama yang mendukung proses layanan kesehatan menjadi sangat cepat dan tepat.

Beberapa pengguna mengeluhkan karena kesulitan dalam menggunakan aplikasi ini karena tidak bisa menemukan ruangan dokter. Oleh sebab itu, ternyata penting memberikan fitur navigasi pada aplikasi milik rumah sakit ini agar lebih terintegrasi. Namun, Anda harus mengenal aplikasi ini terlebih dahulu.

Apa Itu Aplikasi Rumah Sakit?

Aplikasi yang bisa digunakan untuk pengguna rumah sakit ini merupakan layanan yang mencakup bidang kedokteran dan kesehatan. Pengguna dari aplikasi ini adalah pasien dan warga rumah sakit yang bisa digunakan pada smartphone baik Android atau iPhone.

Kegunaannya sendiri tergantung rumah sakit yang mengeluarkan aplikasi ini karena pemuatannya bisa di customize.

Keuntungan dari menggunakan aplikasi yang berasal dari rumah sakit ini juga banyak sehingga layanan kesehatan bisa didapatkan dengan cepat dan mudah.

Yang Bisa Dilakukan Dengan Aplikasi Rumah Sakit

Software rumah sakit pada Android ini seringkali digunakan untuk mendapatkan layanan kesehatan, namun tak menutup kemungkinan terdapat banyak hal yang bisa dilakukan, seperti:

  • Mendapatkan Informasi Medis

Anda bisa mendapatkan informasi medis melalui artikel kesehatan yang diberikan di dalam aplikasi. Biasanya untuk artikel ini bisa berupa hasil tanya jawab antara pasien dan dokter yang berkonsultasi secara online.

Namun, tak menutup kemungkinan bahwa artikel yang bisa Anda baca di aplikasi ini adalah hasil tulisan original dari dokter yang ada di dalam rumah sakit atau pakar kesehatan.

  • Dapat Mengidentifikasi Obat

Beberapa obat-obat pasti sudah diupdate untuk informasinya di dalam aplikasi karena fitur semacam ini akan membantu pasien untuk yakin pada obat yang akan diminum.

Bukan hanya itu saja, Anda bisa melihat dosis yang harus dikonsumsi, efek samping apa saja yang mungkin dirasakan, indikasi, dan masih banyak lagi. Bisa dikatakan bahwa fitur medicine ini seperti brosur obat yang memiliki informasi lengkap seputar obat-obatan.

  • Mencari dan Booking Jadwal Dokter

Tak lengkap rasanya jika aplikasi rumah sakit online ini tak memiliki fitur untuk booking dokter atau reservasi online. Hal tersebut memudahkan bagi pengguna karena untuk reservasi tidak perlu datang pada satu hari sebelum berobat ke dokter khususnya spesialis.

Jadwal dokter yang dibooking secara online juga bisa disesuaikan dengan jadwal Anda. Tidak perlu mengeluarkan uang, waktu, dan tenaga hanya untuk melakukan booking dokter langsung ke rumah sakit.

  • Mencari Ruangan yang Kosong

Fitur navigasi rumah sakit yang sudah terintegrasi dengan GPS pasti bisa membedakan mana ruangan yang penuh, sesak, dan yang kosong. Anda bisa melihat mana ruangan yang kosong dan bisa dibooking agar bisa digunakan untuk rawat inap dengan nyaman.

  • Berkonsultasi Online Dengan Dokter

Selain booking dokter secara online, Anda juga bisa berkonsultasi untuk jenis penyakit ringan dan tidak memerlukan pemeriksaan langsung. Dengan begitu, Anda bisa tetap aman berada di rumah saja tapi tetap bisa merasakan diskusi online masalah kesehatan bersama para dokter.

  • Mengakses Komunitas Penasehat Klinis

Temukan juga untuk aplikasi yang memiliki fitur grup komunitas penasehat klinis. Di dalam grup ini akan bertemu banyak orang yaitu pasien, dokter, pakar gizi, penasehat, dan lainnya di dunia kesehatan.

Memang sangat menyenangkan jika bisa berdiskusi untuk kesehatan bersama orang yang memiliki ketertarikan sama. Maka Anda bisa yakin dan lebih tenang dalam menjalani prosedur kesehatan agar terhindar dari virus dan penyakit.

Tambahan Fitur Navigasi di Aplikasi Rumah Sakit

Memang sangat penting adanya tambahan fitur seperti navigasi pada aplikasi layanan kesehatan rumah sakit. Fitur navigasi adalah fitur yang terintegrasi dengan GPS dan menunjukkan sebuah map rumah sakit sehingga pengguna bisa mengetahui ruangan-ruangan di sana.

Selain itu, fitur navigasi juga berfungsi agar bisa mencari ruangan mana yang ingin dituju. Bahkan jika fitur ini sudah canggih akan mampu memberikan manakah ruangan yang kosong sehingga bisa dibooking secara online.

Rumah sakit memang tempat yang sedikit rumit dan banyak ruangan seperti pemeriksaan, poli-poli, ruang rawat inap, ruang dokter, apotek, toilet, dan lain sebagainya.

Anda akan dimudahkan dalam mengakses seperti jalan mana dan manakah jalur yang bisa dipilih agar sampai ke tempat yang dituju.

Aplikasi Rumah Sakit

Fitur Lainnya yang Terdapat di Dalam Aplikasi Rumah Sakit

Untuk fitur navigasi memang sebagai fitur tambahan dan Anda bisa mendapatkan fitur-fitur lainnya yang berguna untuk masalah kesehatan. Fitur aplikasi rumah sakit yang bisa Anda gunakan atau pihak rumah sakit buat, yaitu booking doker; informasi obat-obatan; artikel kesehatan; konsutasi online; rekam medis; jadwal praktek dokter; dan fitur kirim obat.

Keuntungan Menggunakan Aplikasi Rumah Sakit

Bagi pengguna, aplikasi ini akan sangat membantu karena sangat banyak fitur-fitur yang bisa digunakan dalam layanan medis online. Biasanya untuk aplikasi ini disebut juga sebagai aplikasi telemedicine yang memiliki banyak fitur-fitur kesehatan dan keuntungan yang bisa Anda dapatkan yaitu:

  • Mendapatkan banyak informasi kesehatan karena memiliki banyak artikel-artikel medis yang berhubungan dengan kesehatan dan obat-obatan.
  • Mampu melakukan self-diagnosis sehingga tidak perlu datang ke rumah sakit.
  • Berkonsultasi online bersama dokter yang diinginkan di rumah sakit tersebut karena pasti ada layanan untuk berkonsultasi meskipun via chat.
  • Booking dokter secara online yang biasanya didukung dengan jadwal praktek dokter yang diberikan melalui informasi aplikasi.
  • Mendapatkan fitur navigasi sehingga bisa dengan mudah mengunjungi rumah sakit dan tau dimana letak ruangan-ruangan tertentu seperti ruangan dokter, rawat inap, atau apotek, dan lainnya.

Keuntungan tersebut memang tidak serta merta bisa didapatkan jika Anda tidak memiliki aplikasi rumah sakit pada handphone Android Anda. Oleh sebab itu, sangat penting bagi rumah sakit memiliki aplikasi sendiri agar membantu memudahkan pada pasien dan pengunjung.

Konsultasi Pembuatan Aplikasi Kesehatan Bersama GITS.ID

Bagi perusahaan Anda yang belum memiliki aplikasi kesehatan maka bisa menggunakan layanan pembuatan aplikasi di GITS.ID.

Kami juga telah bekerja sama dengan Viva Health dalam mengembangkan aplikasi kesehatan mereka.

Hubungi GITS.ID sekarang juga

CONTACT US

Do you have a new project?

Come tell us what you need! Fill out this form and our solution team will response to your email by maximum of 1×24 workday.

Indonesia

Head Office

Summarecon Bandung, Jl. Magna Timur No.106, Bandung, 40296

Whatsapp (chat only)

0811-1309-991

North America

Branch Office

166 Geary Str STE 1500 #1368, San Francisco, CA 94108, United States