4 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Mobile Application Development untuk Meningkatkan Bisnis FMCG (Fast-Moving Consumer Goods)

  • Business
  • 4 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Mobile Application Development untuk Meningkatkan Bisnis FMCG (Fast-Moving Consumer Goods)
e-commerce mobile application development indonesia bandung jakarta brand branding fmcg consumer goods reasons

Apakah Anda sudah tahu bahwa mobile application bisa ikut meningkatkan bisnis Anda? Hal ini telah dibahas sebelumnya, tentang bagaimana aplikasi mobile dapat membuat brand Fast-Moving Consumer Goods (FMCG) mendapatkan nilai efektif dengan investasi minimal. Ini menjadikan mobile application development menjadi pilihan menarik untuk brand ambil.

Baca juga: Bagaimana Mobile Application Meningkatkan Bisnis FMCG (Fast-Moving Consumer Goods)

Kemudian, bila sudah memutuskan mendapatkan kebaikan dari mobile application, apa saja yang perlu kita perhatikan ketika akan men-develop atau build aplikasi untuk konsumen FMCG ini? Di artikel ini, kita akan membahas hal-hal yang perlu dilakukan agar nantinya aplikasi mobile ini bermanfaat tinggi bagi konsumen dan juga bisnis Anda. Hal tersebut di antaranya adalah

  • Definisikan Konsumen yang akan Jadi Pengguna Aplikasi Mobile secara Jelas
  • Identifkasikan Detail Masalah yang Ingin Diselesaikan lewat Mobile Application
  • Bangun Kentungan untuk Konsumen yang Membuat Aplikasi bisa Bersaing dengan Aplikasi Lainnya
  • Gunakan Media Sosial sebagai Tempat Marketing yang Menguntungkan

Definisikan Konsumen yang akan Jadi Pengguna Aplikasi Mobile setelah Mobile Application Development secara Jelas

Untuk melakukan mobile application development yang nantinya disukai dan menarik pelanggan, kita perlu melihat subjeknya. Kepada siapa produk brand ditujukan? Seperti apa konsumen brand Anda? Pengguna aplikasi nantinya siapa? Baiknya, kita merumuskan secara rinci persona target pengguna. Ini bisa dilakukan dengan mengajukan dan menjawab pertanyaan-pertanyaan spesifik. Misalnya, berapa rentang usia mereka, jenis kelamin, pekerjaan, kesukaan dan lainnya.

Identifikasikan Detail Masalah yang Ingin Diselesaikan lewat Mobile Application

Ketahui terlebih dahulu masalah apa yang dihadapi konsumen. Sehingga, nanti aplikasi yang di-develop akan dapat menyelesaikan masalah mereka dan mereka akan suka menggunakannya. Bila konsumen gemar memakai aplikasi tersebut, target bisnis Anda juga akan lebih mudah dicapai.

Bangun Keuntungan untuk Konsumen yang Membuat Aplikasi bisa Bersaing dengan Aplikasi Lainnya

Coba tentukan kelebihan apa dari aplikasi yang nanti akan Anda punya, dibandingkan aplikasi yang sudah ada. Misalnya juga, apa keuntungan yang konsumen dapatkan, bila memakai aplikasi ini. Fokus pada keuntungan-keuntungan yang ditawarkan.

Baca juga: Crucial Things for Successful Mobile Application Development

Gunakan Media Sosial sebagai Tempat Marketing yang Menguntungkan

Bila nanti aplikasi mobile-nya sudah siap untuk dirilis, siapkan cara-cara marketing-nya. Ini agar semakin banyak yang mengetahui aplikasi ini dan ingin mencobanya. Bila telah di-develop dengan baik, pengguna atau konsumen brand akan menyukai aplikasi ini. Kemudian, aplikasi mobile ini menjalankan tugasnya dalam meningkatkan bisnis FMCG Anda.

Itu adalah hal-hal yang perlu diperhatikan terkait mobile application development yang diperuntukkan menarik konsumen brand. Akan ada bahasan lainnya lebih jauh tentang teknologi bagi bisnis FMCG. Agar tidak terlewatkan, mari subscribe artikel dahulu di kolom di bawah.


GITS Indonesia telah men-develop berbagai aplikasi mobile bersama klien kami. Salah satunya adalah dengan Amerta Indah Otsuka, untuk mendukung kampanye marketing produk mereka; Pocari Sweat. Lebih lanjut tentang ini, ketahui di studi kasus klien di sini.


Jacqueline adalah bagian dari tim Marketing GITS.ID.


CONTACT US

Do you have a new project?

Come tell us what you need! Fill out this form and our solution team will response to your email by maximum of 1×24 workday.

Indonesia

Head Office

Summarecon Bandung, Jl. Magna Timur No.106, Bandung, 40294

Whatsapp (chat only)

0813-99-529-333

North America

Branch Office

166 Geary Str STE 1500 #1368, San Francisco, CA 94108, United States